Kamis, 21 November 2019

Tips Tetap Sehat Di Pergantian Musim

Waspada Panas Dalam, Soft Drink Bukan Penawar Dahaga  Di Musim Pancaroba

Alam sedang protes, badai angin yang berkekuatan cukup besar melibas ladang-ladang dan rumah-rumah penduduk di beberapa daerah di Jawa Timur.  Suhu udara mulai meningkat tidak umum.  Kota Malang yang selama ini dikenal sejuk dan hijau kini cuacanya tak begitu bersahabat.  Kemarau panjang sukses membuat "ongkep" udara di ruangan.  Keringat sebesar butir jagung tak pelak meluncur lancar di antara pelipisku.  Hmm kalau sudah gini rasanya pengen "ote-ote".


Kamu tau apa ote-ote? Di surabaya sebutan untuk orang tanpa pakaian adalah ote-ote alias telanjang dada yang menampilkan lekuk-lekuk lemak yang ada di badan hehehe. Panas yang ngga umum menggoda sebagian warga malang untuk ote-ote sambil menikmati minuman dingin. Termasuk saya.  Eh tapi jangan dibayangkan telanjang dada benerann yaa. bisa masuk angin saya wkwkwk.  Sebotol minuman dingin memang terbukti menjadi penawar dahaga saat tubuh kepanasan.  Sesaat rasanya puas dan semriwing..tapi setelah itu biasanya panas dalam menyerang disertai gejala penyakit lainnya.  Pergantian musim seperti saat ini adalah saat yang rawan tubuh terserang penyakit.  Apalagi untuk emak super aktif kaya saya.  Cuaca yang tidak menentu, peningkatan suhu membuat termostat tubuh kurang stabil sehingga kita acap salah mendeskripsikan apa yang tubuh kita butuhkan. Padahal saat ini adalah waktunya kita waspada panas dalam, softdrink bukan penawar dahaga yang pas di musim pancaroba. Kondisi tubuh yang tidak stabil membuat tubuh mudah protes saat terpapar dengan bahan pengawet dan pemanis sintetis yang ada dalam sebotol softdrink.  Akhirnya kepala terasa pusing dan hidung tersumbat, imun tubuh perlahan menurun.  Ini detik detik rawan masuknya virus ke dalam tubuh.

Emak Terlarang Sakit!

Pernah dengar kalimat di atas?  Kesannya tega? Tidak! Itulah realita, bagi seorang ibu.  Ketika Ayah sakit, ibu bisa menggantikan peran kepala rumah tangga, sebab wanita ditakdirkan so strong walau kadang baper.  Namun jika ibu sakit, ayah takkan mampu mengambil perannya secara sempurna, sebab pria terlahir tidak multitasking.  Kenapa saya menyimpulkan demikian?  Karena itulah realita yang ada.  Ibu berperan ganda sebagai suster, ART, ojek, dokter, koki.  Banyak banget kan?
Aktivitas saya yang super hetic mewajibkan saya untuk pandai memanagemen waktu agar tidak ada yang dikorbankan.  Sebab saya adalah tumpuan satu satunya bagi anak anak saat ayahnya tidak disamping mereka.  Jika emak sakit, siapa yang akan merawat? siapa yang menjaga anak-anak?  Siapa yang melakukan pekerjaan rumah?  Untunglah kini Farhan Favian sudah bisa membantu pekerjaan ringan seperti menyapu dan cuci piring, sehingga  emak punya sedikit waktu untuk rehat.  Istirahat yang cukup merupakan cara saya agar punya cukup energi dalam merawat Baby Faiz yang membutuhkan perhatian ekstra sabar.
Sebagai aktivis sosial, mompreneur dan ibu, kesibukan saya luar biasa padat.  Mulai urusan perencanaan produksi, packing, marketing, hingga ke perawatan dan pendampingan Faiz harus saya 
handle sendiri.  Bagaimana nasib faiz kalau saya sakit?  So emak terlarang sakit.  Nah untuk menjaga tubuh tetap bugar di musim pancaroba ini , ada beberapa point tips tetap sehat di pergantian musim ala emak

Tips Sehat Di Pergantian Musim

Pergantian musim merupakan masa rawan masuknya gangguan kesehatan.  Agar terhindar dari serangan penyakit, saya memiliki beberapa tips sehat, yaitu:
  1. Penuhi asupan nutrisi dan serat tubuh
  2. Istirahat yang cukup
  3. Menjaga kebugaran tubuh dengan olahraga
  4. Memberikan suplai vitamin dan doping bagi tubuh,  dalam hal ini saya percayakan pada produk herbadrink yang telah terpercaya memiliki berbagai keunggulan .

Yang saya suka adalah produk ini memiliki #kebaikanalami yang mampu menjaga tubuh tetap bugar dan sehat.  Beberapa di antaranya adalah herbadrink lidah buaya, Sari Jahe, kunyit asam, Beras Kencur, herbadrink temulawak dan Wedang uwuh..
Herbadrink lidahbuaya merupakan salah satu andalan kami untuk mencegah panas dalam.  Tau dong kalian manfaat dari lidah buaya? Nah herbadrink lidah buaya ini memiliki kebaikan alami sari lidah buaya asli loh.

Kebaikan Alami Sari Lidah Buaya

Lidah buaya yang memiliki nama latin Aloe vera ini telah lama dikenal oleh masyakat sebagai salahsatu herba yang dipercaya memiiki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan.  Kandungan yang terdapat pada lidah buaya adalah  protein, lemak, karbohidrat,fosfor, zat besi , kalsium, vitamin A,B1 dan C. Menurut hasil penelitian lidah buaya juga memiliki kandungan zat yang bermanfaat dalam menjaga kesehatan tubuh di antaranya adalah :

  1. Flavonoid, zat golongan fenol alami yang mengandung senyawa metabolit sekunder. Zat ini berfungsi sebagai anti bakteri, anti oksidan dan menghambat pendarahan pada kulit
  2. Tanin, merupakan senyawa organik yang terdiri dari campuran senyawa polifenol kompleks. Umumnya zat ini dimiliki oleh setiap tanaman yang berbatang. Tanin merupakan zat yang mampu menghambat pertumbuhan tumor dan enzim (Harborne,1987). Zat ini juga memiliki daya antiseptik yang mampu mencegah terjadinya gangguan kesehatan akibat bakteri maupun jamur. Tanin berfungsi sebagai astringen yang berfungsi untuk merapatkan pori-pori kulit dan menghentikan pendarahan ringan.
  3. Saponin, zat ini mampu mengikat kolesterol dan membawanya keluar melalui saluran cerna. 
  4. Polifenol, zat ini berfungsi sebagai antioksidan fenolik sehingga tubuh terhindar dari bahaya kanker akibat makanan,minuman dan kosmetik yang berbahaya.
Begitu banyaknya kandungan zat dalam lidah buaya ini memunculkan lahirnya berbagai produk yang berfungsi untuk menjaga tubuh tetap bugar terutama saat pergantian musim salah satunya adalah herbadrink sari lidah buaya.
Kebaikan alami sari lidah buaya ini mampu menangkal segala racun yang masuk ke dalam tubuh, mengatasi gangguan pencernaan, mencegah diabetes, membantu gerakan usus dalam pencernaan, mencegah penuaan dini, membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit, menyembuhkan luka serta membunuh bakteri dan jamur.
Inilah alasan kenapa saya memilih herbadrink sari lidah buaya sebagai booster alami tubuh di masa pancaroba. Penyajiannya yang praktis dan bisa dibawa kemana saja mendorong kami untuk selalu menyediakan herbadrink di dalam tas kami.

Daftar Pustaka
Harbone, J.B, 1987. Metode Fitokimia Penentuan Cara Modern Menganalisa Tumbuhan. Diterjemahkan oleh Kosasih, Padmawinata. Bandung: Penerbit ITB

8 komentar:

  1. Praktis ya mbak, sekarang kalau kepingin dapat manfaat dari lidah buaya tinggal cari herbadrink

    BalasHapus
  2. Aku baru tahu nih kak produk Sari Lidah Buaya, bisa dibeli dimana kak ?

    BalasHapus
  3. Setuju Mbak, kalau lagi puanas banget aku justru menghindari gak berani langsung minum dingin, bisa-bisa tenggorokanku langsung radang setelahnya. Akibatnya, badan langsung demam.

    BalasHapus
  4. Setuju banget mbak. Pergantian musim lumayan bikin panas udaranya, sampai2 dibuat kerja juga ga bisa konsentrasi. Herbadrink ini aku suka sejak jaman dulu, aku pernah cobain yang temulawak. Lumayan bisa buat daya tahan tubuh.

    BalasHapus
  5. Kebetulan saya lagi Panas dalam nih. Terima kasih atas rekomendasi herba drinknya kak. Akan saya coba minum

    BalasHapus
  6. yups, saya juga jarang meminum soft drink. selainn panas dalam ternyata dampak negatif nya juga dapat mempengaruhi gula darah.

    BalasHapus
  7. Wah iya nih, mengonsumsi sari lidah buaya untuk permasalahan panas dalam. Jadi inget, dulu waktu kerja di Jakarta, sering banget mengalami tenggorokan sakit. Udah minum ini dan itu tetep aja, jadinya disaranin temen konsumsi lidah buaya. Dan beneran, berangsur lega.

    Sekarang sudah ada sari lidah buaya yang praktis dari herbadrink, makin mudah nih nyarinya.

    BalasHapus

'; (function() { var dsq = document.createElement('script'); dsq.type = 'text/javascript'; dsq.async = true; dsq.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/embed.js'; (document.getElementsByTagName('head')[0] || document.getElementsByTagName('body')[0]).appendChild(dsq); })();

ASUS OLED WRITING Competition

atau

Intellifluence

Intellifluence Trusted Blogger

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan

Part of BloggerHub

Total Absen


Pengikut